Trade In di POMS, Tak Lihat Usia dan Merek Mobil

Written By Unknown on Sabtu, 16 Agustus 2014 | 17.36

Sabtu, 16 Agustus 2014 16:28 wib | Septian Pamungkas - Okezone

F: Suzuki Gelar Pesta Otomotif di Senayan (Septian P / Okezone)F: Suzuki Gelar Pesta Otomotif di Senayan (Septian P / Okezone) JAKARTA - Pesta Otomotif Mobil Suzuki (POMS) resmi bergulir hari ini hingga esok (16-17 Agustus 2014) di Parkir Timur Senayan, Jakarta. Salah satu layanan yang diberikan di POMS 2014 adalah trade in, dimana konsumen dapat menjual mobil lamanya untuk diganti dengan mobil baru Suzuki.

Harold Donel, Kordinator Sales Area PT SIS mengatakan pihaknya memberikan kesempatan untuk masyarakat yang ingin melakukan trade in dengan merek kendaraan apapun. Uang hasil penjualan akan digunakan sebagai DP membeli unit baru Suzuki.

"Kami tidak menutup diri hanya kendaraan Suzuki saja yang di-trade in kan untuk ditukar menjadi mobil Suzuki baru, tetapi kami juga menawarkan ruang bagi pengguna merek lain," katanya saat peresmian POM 2014 di Jakarta, Sabtu (16/8/2014).

Lebih lanjut Harold yang juga menjabat sebagai Ketua Penyelenggara POMS 2014 itu mengatakan trade in di gelaran POMS 2014 akan lebih mudah dan cepat. Sebelumnya pihak Suzuki sudah mencari dan mendata berapa calon-calon konsumen kami yang ingin melakukan trade-in dari masing-masing diler.

"Mereka sengaja dibawa ke sini karena prosesnya lebih mudah karena sudah ada advisor-nya dan appraisal-nya yang datang ke sini. Jadi bisa langsung melihat kendaraan, nego harga setelah itu langsung diberikan cash lalu digunakan untuk membeli kendaraan Suzuki."

"Tidak ada batasan usia, sepanjang jasa trade in dengan konsumennya cocok transaksi bisa dilakukan," pungkasnya. (ian)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

Anda sedang membaca artikel tentang

Trade In di POMS, Tak Lihat Usia dan Merek Mobil

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2014/08/trade-in-di-poms-tak-lihat-usia-dan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Trade In di POMS, Tak Lihat Usia dan Merek Mobil

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Trade In di POMS, Tak Lihat Usia dan Merek Mobil

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger