Jaguar XJ 2.0 Hadir di Indonesia

Written By Unknown on Rabu, 23 April 2014 | 17.36

Rabu, 23 April 2014 15:55 wib | Arief Aszhari - Okezone

F: Jaguar XJ 2.0F: Jaguar XJ 2.0 JAKARTA- Grandauto Dinamika (GAD) sebagai agen tunggal pemegang merek Jaguar dan Land Rover di Tanah Air, kembali menghadirkan model sedan terbarunya, Jaguar XJ.

Bertempat di showroom Jaguar Land Rover Kedoya, GAD menghadirkan model terbarunya, Jaguar XJ 2.0, untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia yang menginginkan sebuah saloon yang penuh dengan kemewahan, kenyamanan, performa dahsyat, dan desain kontemporer elegan khas Jaguar.

"Konsumen di Indonesia kini bisa menikmati Jaguar XJ 2.0L 2014, yang menyajikan kemewahan sempurna, dikombinasikan dengan peforma, level kemegahan, serta kenyamanan maksimal. Inilah saloon premium eksekutif terbaik dikelasnya dengan fitur-fitur yang lebih dapat memanjakan penumpangnya," ujar Lisa Wijaya, Chief Operating Officer GAD, di Galeri JLR Kedoya, Jakarta Barat, Rabu (23/4/2014).

Jaguar XJ 2.0 ini dipersenjatai mesin bensin 2.0 liter i4 turbocharged, Jaguar XJ 2014 ini telah dilengkapi teknologi terkini. Berkat 3 kunci inovasi teknologi Jaguar yang meliputi turbocharger, direct fuel-injection, dan variable timing, yang menciptakan model ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 240 PS dan torsi 340 Nm.

Mesin tersebut makin sempurna karena dipadukan dengan transmisi otomatis 8-speed yang telah dioptimalkan untuk Jaguar yang menawarkan kombinasi tepat antara perpindahan transmisi yang halus, penggunaan bahan bakar ekonomis dan kontrol pengemudi yang menyenangkan.

Akselerasi 0-100 km/jam hanya butuh waktu 7,5 detik dengan kecepatan maksimal yang dibatasi pada 241 km/jam. (ian)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

Anda sedang membaca artikel tentang

Jaguar XJ 2.0 Hadir di Indonesia

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2014/04/jaguar-xj-20-hadir-di-indonesia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jaguar XJ 2.0 Hadir di Indonesia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jaguar XJ 2.0 Hadir di Indonesia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger