Pasokan Mulai Lancar, AHM Genjot Jualan

Written By Unknown on Kamis, 27 Februari 2014 | 10.36

Kamis, 27 Februari 2014 10:21 wib | Azwar Ferdian - Okezone

F: Produksi sepeda motor AHM (dok AHM)F: Produksi sepeda motor AHM (dok AHM)

JAKARTA – Awal tahun ini industri automotif baik roda dua maupun roda empat, terkena imbas dari cuaca buruk dan banjir yang melanda beberapa wilayah Indonesia, khususnya Jabodetabek.

 
Astra Honda Motor (AHM) ternasuk salah satu produsen sepeda motor yang ikut merasakan dampak negatif dari masalah banjir ini. Pengiriman barang ke beberapa daerah menjadi terganggu, yang berimbas pada turunnya penjualan.
 
Perlahan tapi pasti, Honda sudah mulai memulihkan suplai barang ke beberapa daerah yang sempat tersendat, karena banjir. Gelombang laut yang tinggi, juga mengganggu pengiriman barang melalui jalur laut.
 
"Di awal Februari ini masih ada beberapa kendala dari cuaca buruk dan banjir, tapi tidak separah di Januari. Seperti jalur Pantai Utara yang terputus karena banjir, ini membuat pengiriman barang jadi terganggu," jelas Thomas Wijaya, Deputi GM Sales Division AHM.
 
Dijelaskannya, selain suplai barang yang sudah pulih, peminat sepeda motor juga diprediski akan tumbuh di tahun ini. "Banyak faktor yang bisa membuat penjualan naik, meski komoditas juga belum benar-benar pulih. Tapi, kenyataannya saat ini publik memang masih memilih sepeda motor sebagai kendaraan utama," lanjutnya.
 
AHM di Januari lalu baru saja meraih penjualan tertinggi di segmen sport. Honda meraih 46 persen pangsa pasar di segmen motor sport, dengan penjualan mencapai angka 32.399 unit. Ini melengkapi dominasi Honda yang sebelumnya juga sudah memegang segmen matik dan bebek.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Pasokan Mulai Lancar, AHM Genjot Jualan

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2014/02/pasokan-mulai-lancar-ahm-genjot-jualan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pasokan Mulai Lancar, AHM Genjot Jualan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pasokan Mulai Lancar, AHM Genjot Jualan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger