Alpha-N Bikin BMW i8 Makin Tampan

Written By Unknown on Sabtu, 18 Januari 2014 | 17.36

MUNICH – Sejatinya, BMW i8 sudah memiliki desain menawan dengan kesan futuristik yang kental. Tapi, kali ini rumah modifikasi Alpha-N Performance membuat i8 jadi tampil lebih tampan.

 
Bila sudah bosan melihat supercar hybrid seperti Ferrari LaFerrari, McLaren P1 atau Porsche 918 Spyder, mungkin BMW i8 hasil olahan Alpha-N Performance ini bisa menjadi alternatif baru.
 
BMW i8 garapan Alpha-N ini lebih memiliki desain yang lebih baik dibandingkan model standar. Desainnya pun tak kalah dengan supercar hybrid seperti yang sudah disebutkan di atas.
 
BMW i8 Alpha-N ini menggunakan spoiler degan bahan serat karbon pada bagian depan. Sayap belakang dipasang dengan ukuran besar, lalu menggunakan juga velg alloy warna emas.
 
Selain melakukan perubahan pada sisi eksterior, Alpha-N Performance juga memberikan sentuhan pada sisi teknis. Hanya rinciannya belum dijelaskan lebih lengkap.
 
Versi standar BMW i8 menggunakan mesin tiga silinder dengan kapasitas 1,5 liter plus TwinPower Turbo. Memiliki daya mencapai 231 HP (170 kW) dan torsi 320 Nm (236 lb-ft). Mesin didukung oleh motor listrik, dengan daya 131 HP (96 kW) dan torsi 250 Nm (184 lb-ft). Total output yang mampu disemburkan mencapai angka 362 HP (266 kW) dan torsi 570 Nm (420 lb-ft).
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Alpha-N Bikin BMW i8 Makin Tampan

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2014/01/alpha-n-bikin-bmw-i8-makin-tampan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Alpha-N Bikin BMW i8 Makin Tampan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Alpha-N Bikin BMW i8 Makin Tampan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger