Sistem Produksi Toyota, Cara Lama tapi Efektif

Written By Unknown on Sabtu, 21 Desember 2013 | 10.36

JAKARTA - Toyota mengembangkan Toyota Production System (TPS) sejak pasca Perang Dunia ke II, di era 50an. Pengembangan TPS dilakukan oleh insinyur bernama Taichi Ohno.

 
Cara ini berbeda dengan industri automotif Amerika, dimana kebanyakan memakai pendekatan mass production dan economic of scale untuk mencapai efisiensi produksi. Toyota lebih mengedepankan Just in Time (JIT). Perusahaan fokus mengeliminasi waktu dan material yang terbuang dari setiap langkah dalam proses produksi.
 
"Hasilnya adalah proses yang cepat dan fleksibel dalam memberikan apa yang diinginkan pelanggan pada waktunya dengan kualitas tertinggi dan harga yang pantas. Kami pun telah menularkan TPS dengan memberikan bantuan berupa laboratorium TPS ke dua Universitas (UI dan ITB)" kata Bob Azam, Executive General Manager External Affairs Division PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia.
 
Peragaan simulasi TPS di booth Toyota pada IJ Expo 2013 (20/12) dilakukan sejumlah siswa SMK I Rengasdengklok Karawang. Dipandu pihak PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN). Mereka diajak membandingkan tahapan produksi secara konvensional dengan TPS dengan menggunakan alat peraga berupa mainan Tamiya sesuai dengan waktu yang ditetapkan.
 
Awalnya diterapkan pola konvensional dalam memproduksi mobil dengan melewati pos pemasangan casing wheel, pemasangan battery dan assembling sesuai permintaan dealer atas pesanan customer. Setelah itu, menerapkan TPS, dan hasilnya penerapan pola TPS ternyata memberikan produksi yang sesuai keinginan customer, baik dari segi jumlah, ketepatan waktu, selain bisa ditekannya jumlah unit yang lost maupun cacat dan sedikitnya jumlah stok dalam proses.
 
"Peragaan simulasi TPS ini memberikan pengetahuan yang berharga bagi kami selaku pelajar sekolah menengah kejuruan teknik. Selain makin mengenal tahapan-tahapan produksi, kami juga makin tahu pentingnya efisiensi, kualitas, dan ketepatan waktu dalam menghasilkan sebuah produk sebelum diterima oleh konsumen," kata Ivan Satria, siswa kelas 12 SMK 1 Karawang mewakili teman-temanya usai melakukan simulasi TPS.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Sistem Produksi Toyota, Cara Lama tapi Efektif

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/12/sistem-produksi-toyota-cara-lama-tapi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sistem Produksi Toyota, Cara Lama tapi Efektif

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sistem Produksi Toyota, Cara Lama tapi Efektif

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger