Generasi Baru Toyota Prius, Pakai Hidrogen?

Written By Unknown on Rabu, 16 Oktober 2013 | 17.37

TOKYO – Memanfaatkan ajang Tokyo Motor Show 2013 yang dihelat bulan depan, Toyota akan memperkenalkan mobil bertenaga hidrogen. Masih menjadi pertanyaan, apakah ini the next Prius?

 
Saat ini para produsen sedang berlomba mencari mesin alternatif pengganti dari mesin konvensional berbahan bakar bensin. Setelah ada hybrid, lalu tenaga listrik, kini ada hydrogen fuel cell yang menjadi rujukan baru.
 
Hyundai boleh berbangga diri sebagai produsen yang pertama menggunakan bahan bakar hidrogen, pada mobil balap ix35 FCEV. Kini giliran Toyota yang unjuk gigi, dengan menawarkan mobil hidrogen, diawali dengan pameran di Tokyo Motor Show 2013.
 
Seperti dilaporkan Bloomberg, Toyota sudah melakukan serangkaian tes mengenai mobil dengan bahan bakar hidrogen ini. Pengetesan akhir dilakukan pekan ini di Jepang. Ada sedikit bocoran mengenai dimensi mobil yang mirip dengan Toyota Prius. Mobil sudah diuji sejauh 500 kilometer dengan daya mencapai 134bhp.
 
Toyota belum mengumumkan apa nama mobil hidrogen ini, tapi kemungkinannya mengarah ke sana. Sampai saat ini Prius masih lekat dengan varian hybrid andalan Toyota, yang sudah terkenal seantero bumi.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Generasi Baru Toyota Prius, Pakai Hidrogen?

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/10/generasi-baru-toyota-prius-pakai.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Generasi Baru Toyota Prius, Pakai Hidrogen?

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Generasi Baru Toyota Prius, Pakai Hidrogen?

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger