Honda Brio Satya, Mobil Paling Disukai

Written By Unknown on Minggu, 29 September 2013 | 10.36

JAKARTA – Honda Prospect Motor (HPM) pantas berbangga diri dengan varian low cost green car (LCGC) yang dipamerkannya di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013, Brio Satya.

 
Honda Brio Satya terpilih menjadi mobil terfavorit pilihan pengunjung di IIMS tahun ini. Brio Satya masuk dalam salah satu dari lima nominator yakni, All New Nissan Grand Livina, BMW 320d, Astra Daihatsu Ayla, dan Toyota Avanza.
 
Dalam tiga besar, Honda Brio Satya meninggalkan BMW 320d yang ada di posisi dua, dan All New Grand Livina menjadi terfavorit nomor tiga.
 
Sambutan pengunjung kepada Honda Brio Satya memang tinggi. Direktur Marketing and After Sales Servis PT HPM, Jonfis Fandi menyatakan, ribuan unit Brio Satya telah terpesan dalam kurun waktu enam hari penyelenggaraan IIMS.
 
"Pesanan Brio Satya yang masuk sudah 2.000-an unit," ungkapnya saat dijumpai di arena IIMS 2013, beberapa waktu lalu.
 
Sebagai informasi, Brio Satya menggunakan mesin i-VTEC SOHC berkapasitas 1,2 liter empat silinder. Mesin menghasilkan tenaga sebesar 88 Ps dan torsi 11,1 Kg.m. Modal ini membuat Brio Satya menjadi mesin paling bertenaga di segmen LCGC.
 
Honda Brio Satya hadir dengan tiga tipe, yakni tipe A sebagai model termurah dengan harga Rp106 juta. Disusul tipe S yang dibanderol Rp111 juta, dan tipe tertingginya adalah Brio Satya E yang memiliki harga Rp117 juta.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Honda Brio Satya, Mobil Paling Disukai

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/09/honda-brio-satya-mobil-paling-disukai.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Honda Brio Satya, Mobil Paling Disukai

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Honda Brio Satya, Mobil Paling Disukai

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger