2015 Toyota Indonesia Bakal Geser Thailand

Written By Unknown on Senin, 23 September 2013 | 10.36

JAKARTA- Thailand masih menjadi penyuplai penjualan terbesar Toyota di Asia Tenggara. Indonesia masih berada satu tingkat di bawah Thailand. Lalu kapan Indonesia bisa menyalip penjualan Thailand?

 
Data di 2012, Indonesia berada di posisi lima dengan pencapaian 400 ribu unit. Sementara Thailand ada di posisi empat dengan penjualan mencapai 516 ribu unit. Posisi pertama dipegang Amerika Serikat 2,083 juta unit, lalu Jepang 1,692 juta unit dan China 853 ribu unit.
 
"2012 kami masih berada di bawah Thailand dengan angka 400 ribu unit, berbanding 516.000 unit yang mampu dicapai Thailand. Sebenarnya pada 2011 kami sempat di posisi empat, karena Thailand terkena bencana banjir," beber Rahmat Samulo, Marketing Director TAM saat presentasi Toyota Business Tree, di IIMS 2013.
 
Kubu TAM masih optimis bahwa Indonesia memiliki potensi yang lebih besar dibanding Negeri Gajah Putih. Tambahan penjualan akan bisa didapat dengan bertambahnya kapasitas produksi yang akan didapat dari pabtik kedua di Karawang, Jawa Barat.
 
"Tahun ini dan tahun depan rasanya TAM masih di posisi lima. Di 2015 kami bisa melewati Thailand. Ada tambahan dari pabrik kedua dan juga meluncurnya mobil murah ramah lingkungan, Agya," tutup Samulo.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

2015 Toyota Indonesia Bakal Geser Thailand

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/09/2015-toyota-indonesia-bakal-geser.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

2015 Toyota Indonesia Bakal Geser Thailand

namun jangan lupa untuk meletakkan link

2015 Toyota Indonesia Bakal Geser Thailand

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger