Uje: Naik Motor itu Ibadah

Written By Unknown on Jumat, 26 April 2013 | 10.36

JAKARTA- Kabar duka menghentak masyarakat Indonesia. Dini hari tadi, Ustadz Jeffry Al Buchory atau yang akrab disapa Uje, meninggal dunia karena kecelakaan sepeda motor di bilangan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

 
Uje mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai Kawasaki ER-6n bernopol B 3590 SGQ. Dari hasil olah TKP, Kepolisian dari Polda Metro Jaya masih berasumsi motor tipe naked sport tersebut membentur trotoar, menabrak pohon besar, akhirnya membuat Uje terlempar, dan Uje dinyatakan meninggal di tempat.
 
Uje memang dikenal sebagai pribadi yang akrab dengan sepeda motor besar, dirinya pernah memiliki moge bikinan Harley Davidson. Uje kerap menggunakan moge untuk berdakwah, ia pernah mengatakan bahwa naik motor itu merupakan ibadah.
 
"Beliau adalah sosok yang luar biasa, sangat baik, rendah hati, dan mudah bergaul dengan siapapun. Kecintaannya terhadap sepeda motor juga sangat luar biasa," ungkap Irvino Edwardly, mantan petinggi Mabua Harley-Davidson Group, saat dihubungi Okezone, Jumat (26/4/2013).
 
"Uje pakai motor untuk berdakwah, karena menurutnya naik motor itu ibadah. Beliau juga sering istigfar dan bersenandung mengulang ayat suci Al-Quran waktu di motor," ungkap pria yang kini menjabat sebagai CEO Maserati Indonesia.
 
Perihal sebab kecelakaan, Irvino tidak bisa berkomentar banyak. "Saya tidak tahu penyebab jelasnya apa, mungkin karena faktor cape atau apa, saya tidak bisa menyimpulkan," tutup Irvino.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Uje: Naik Motor itu Ibadah

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/04/uje-naik-motor-itu-ibadah.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Uje: Naik Motor itu Ibadah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Uje: Naik Motor itu Ibadah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger