Makin Aman Nyetir dengan Kafein

Written By Unknown on Senin, 25 Maret 2013 | 17.36

SYDNEY- Sebuah riset di Australia menyimpulkan bahwa pengendara yang mengkonsumsi kopi atau minuman berkafein, lebih sedikit mengalami kecelakaan berkendara dibandingkan dengan pengendara yang tidak.

 
Diberitakan newyorktimes, Penelitian dilakukan kepada 1.047 pengemudi truk gandeng satu, dua ataupun tiga. 530 diantaranya terlibat dalam kecelakaan, sedangkan 517 lainnya yang tidak pernah mengalami kecelakaan dalam jangka waktu 12 bulan.
 
Wawancara dilakukan kepada semua pengemudi, informasi yang dihimpun meliputi riwayat kesehatan dan gaya hidup. Termasuk juga di dalamnya adalah konsumsi kafein sebulan sebelumnya.
 
Peneliti membagi dalam tiga kelompok, kelompok dengan kategori "low" mengkonsumsi kafein di bawah 200 mg per hari. Ini sama saja dengan dua gelas kopi atau beberapa botol minuman berenergi. Kelompok "moderate" memiliki kadar kafein 200-400 mg per hari, sedangkan kelompok "high" minum lebih dari 400 mg kafein per harinya.
 
Setelah menggabungkan usia, pengalaman mengemudi, jarak yang ditempuh, waktu tidur, mengemudi malam, dan banyak faktor lain. Para peneliti menemukan bahwa pengemudi yang mengkonsumsi kafein di bawah 63 persen terlibat dalam kecelakaan.
 
Pemimpin penelitian ini, Lisa N. Sharwood, yang pernah bekerja di George Institute for Global Health, Sydney, Australia, mengatakan. bukan berati kafein adalah jawaban untuk keamanan berkendara.
 
"Jelas pengemudi yang mengkonsumsi kafein dapat membuat mereka tetap terjaga, tetapi hal ini hanya dapat berguna dalam jangka waktu tertentu saja, hal ini yang harus diperhatikan juga bagi para pengemudi," terang Lisa.
 
Faktor kelelahan dan kesehatan juga memberi dampak yang berbahaya ketika mengemudi, sama halnya dengan kekurangan jam tidur. Namun menggunakan kafein adalah salah satu strategi yang bagus untuk menjaga keselamatan berkendara.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Makin Aman Nyetir dengan Kafein

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/03/makin-aman-nyetir-dengan-kafein.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Makin Aman Nyetir dengan Kafein

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Makin Aman Nyetir dengan Kafein

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger