Mobil Penumpang Meningkat, Mitsubishi Pecah Rekor

Written By Unknown on Sabtu, 19 Januari 2013 | 10.36

JAKARTA– Krama Yudha Tiga Berlina (KTB) sebagai agen tunggal pemegang merek Mitsubisi di Indonesia, mencapai rekor penjualan tertinggi di 2012. KTB melepas 148.918 unit kendaraan atau naik 10,8 persen dari 2011.

 
Pemecahan rekor ini pun ditunjang dengan meningkatnya penjualan mobil penumpang, yang naik 70 persen dari tahun sebelumnya. Selain itu, di segmen kendaaraan niaga, KTB juga sukses mempertahankan dominasi.
 
Hadirnya Outlander Sport dan Mirage adalah salah satu faktor yang membuat segmen mobil penumpang menggeliat. KTB melepas 22.462 unit mobil pada 2012 lalu. Pajero Sport masih menjadi andalan dengan total penjualan sebesar 13.935 unit.
 
KTB juga menambah jaringan diler dari hanya 191 outlet, menjadi total 205 dealer yang sudah berkonsep 3S (Sales, Service, Spare Parts) di seluruh Indonesia.
 
Pada segmen kendaraan niaga, Mitsubishi memegang tiga segment kendaraan niaga yakni, Light Truck, Medium Truck dan Large Truk. Andalan utama ada di segmen Disegment Light Truck, dengan produknya Mitsubishi Colt Diesel.
 
Di segment Medium Truck, Mitsubishi punya tujuh varian Fuso. Tujuh varian tersebut adalah: FN 517 ML2, FN 527 MS, FN 527 ML, FN 617, FN 627, FM 517 HL dan FM 517 HS. Sedangkan di segment Large Truck, Mitsubishi memiliki Fuso Tractor Head FV 51 JH.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Mobil Penumpang Meningkat, Mitsubishi Pecah Rekor

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/01/mobil-penumpang-meningkat-mitsubishi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mobil Penumpang Meningkat, Mitsubishi Pecah Rekor

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mobil Penumpang Meningkat, Mitsubishi Pecah Rekor

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger