Lamborghini Aventador Roadster Perdana di AS

Written By Unknown on Minggu, 02 Desember 2012 | 10.36

LOS ANGELES – Lamborghini menampilkan varian Aventador Roadster di ajang Los Angeles Auto Show 2012. Ini adalah debut Aventador Roadster di Amerika Serikat.

 
Sebelumnya, Lamborghini Aventador Roadster sudah lebih dulu diluncurkan di Eropa beberapa bulan lalu. Aventador Roadster juga sudah hadir di beberapa pasar penting Lamborghini, termasuk Australia.
 
Kini giliran Amerika Serikat yang kedatangan supercar manis asal Italia ini, dengan debutnya di ajang Los Angeles Auto Show 2012.
 
Lamborghini Aventador Roadster diharapkan sudah mulai dijual di Paman Sam pada 2013 mendatang. Sayangnya, detail harga Aventador Roadster ini belum diumumkan secara resmi.
 
Seperti sudah diketahui, Lamborghini Aventador Roadster menggunakan mesin yang sama dengan model Coupe, yakni tipe V12 berkapasitas 6,5 liter. Mesin tersebut mampu memproduksi daya mencapai 690 tenaga kuda.
 
Mesin dipadukan dengan transmisi otomatis tujuh percepatan. Lamborghini Aventador Roadster mampu berlari dari 0 sampaii 100 km/jam hanya dalam 3 detik (2,9 detik buat model Coupe). Sebelum mencapai top speed 217 mph (350 km/jam).
 
Supercar ini sudah mendapatkan fitur seperti sistem Stop/Start dan silinder deactivation system. Rencananya, Lamborghini akan mulai mengirimkan varian ini kepada konsumen Maret 2013 mendatang ke seluruh dunia.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

Lamborghini Aventador Roadster Perdana di AS

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2012/12/lamborghini-aventador-roadster-perdana_2.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Lamborghini Aventador Roadster Perdana di AS

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Lamborghini Aventador Roadster Perdana di AS

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger