"Kiamat Kecil" di Jalanan China

Written By Unknown on Sabtu, 29 Desember 2012 | 10.36

SHANXI - Kiamat kecil terjadi di tengah jalan utama di kota besar Taiyuan di Provinsi Shanxi, China. Badan jalan yang berada tepat di tengah perempatan tiba-tiba runtuh. Beruntung tidak ada korban terkait kejadian ini.

Dilansir CarNewsChina, Jumat (28/12/2012) lubang tersebut terdiri dari dua lubang berbentuk serupa, masing-masing ukurannya berdiameter sekira sepuluh meter.

Akibat kejadian ini sebagian jalanan ditutup karena ditakutkan terjadi longsor susulan. Runtuhnya jalanan tersebut mengakibatkan kerusakan tiga pipa gas dan satu pipa air dan ini berdampak bagi seluruh wilayah Shanxi.

Kejadian seperti ini ternyata bukanlah yang pertama kali terjadi di China. Sebelumnya pernah terjadi di jalanan Nanjing, Hefei dan Guilin. Nama terakhir mengakibatkan sebuah minivan terperosok kedalam lubang tersebut.

Usut punya usut, kejadian ini dilatarbelakangi oleh konstruksi pengerjaan yang buruk. Pengerjaan jalanan di China sering dikebut, bahkan pernah dalam sehari pengerjaannya mencapai beberapa kilometer.

Nampaknya di China kecepatan pengerjaan lebih penting dibanding memikirkan kualitas. Hasilnya sering terjadi kejadian yang merugikan masyarakat umum. (ian)


Anda sedang membaca artikel tentang

"Kiamat Kecil" di Jalanan China

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2012/12/kecil-di-jalanan-china_29.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

"Kiamat Kecil" di Jalanan China

namun jangan lupa untuk meletakkan link

"Kiamat Kecil" di Jalanan China

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger