Giliran Mitsubishi Lakukan Recall

Written By Unknown on Selasa, 22 Juli 2014 | 17.36

Selasa, 22 Juli 2014 15:27 wib | Arief Aszhari - Okezone

F: Logo Mitsubishi (Inautonews)F: Logo Mitsubishi (Inautonews) DETROIT- Setelah beberapa produsen terkemuka di dunia melakukan kampanye penarikan kembali untuk diperbaiki atau recall, karena masalah airbag Takata. Kini giliran Mitsubishi yang harus melakukan recall terhadap kendaraannya.

Dilansir Inautonews, Selasa (22/7/2014), Pabrikan berlambang tiga berlian ini sejatinya adalah pabrikan ke-9 yang harus melakukan penarikan karena airbag Takata ini. Kasus penarikan lainnya juga terjadi pada merek satu negara seperti Subaru, dan juga merek premium asal Jerman, BMW.

Masalah airbag Takata ini ada di sisi penumpang. Kerusakan yang terjadi adalah inflator pecah, dan berpotensi memuntahkan material logam yang dapat membahayakan penumpang.

Dalam lima tahun terakhir, sudah sekira 12 juta kendaraan ditarik karena masalah airbag ini, atau inflator dari Takata. Akibat kerusakan ini, disinyalir Mitsubishi mengalami kerugian mencapai USD440 juta.

Sampai saat ini belum ada laporan dari pelanggan Mitsubishi terkait kasus kecelakaan atau korban jiwa dari masalah ini. Namun bagi para pemilik Mitsubishi bisa melakukan pemeriksaan di diler Mitsubishi terdekat, jika harus dilakukan penggantian akan dilakukan secara gratis. (ian)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

Anda sedang membaca artikel tentang

Giliran Mitsubishi Lakukan Recall

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2014/07/giliran-mitsubishi-lakukan-recall.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Giliran Mitsubishi Lakukan Recall

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Giliran Mitsubishi Lakukan Recall

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger