Menguak Fitur Canggih All New Honda City

Written By Unknown on Jumat, 25 April 2014 | 10.36

Kamis, 24 April 2014 18:04 wib | Arief Aszhari - Okezone

F: All New Honda City (Arief A / Okezone)F: All New Honda City (Arief A / Okezone) JAKARTA- Bertarung di segmen low sedan, All New Honda City hadir dengan berbagai fitur canggih. Bahkan untuk sedan di kelasnya, Honda City anyar ini memiliki fitur layaknya sedan medium.

Berbagai teknologi andalan tertanam di sedan legendaris pabrikan asal Jepang ini, namun menurut Large Project Leader All New Honda City, Toshikazu Hiroze, Honda R&D Co., Ltd. Automobile R&D Center, teknologi andalan Honda City anyar ini adalah efisiensi bahan bakar dan fitur keselematan penumpang.

"Untuk efisiensi bahan bakar bisa dari mesin atau CVT transmission. Selain itu juga penerapan ECO Assist memberikan petunjuk kepada pengemudi untuk menghemat bahan bakar saat berkendara, dimana gaya pengendaraan akan diukur dan hasilnya ditampilkan secara real time pada indikator warna yang berubah menjadi hijau sebagai indikasi konsumsi bahan bakar yang efisien," ujar Toshikazu Hiroze.

Selain itu penerapan keselamatan juga tertanam di platform atau sasi yang bisa meredam dampak tabrakan, dan selain itu dengan penyematan kantong udara atau airbag di samping.

Semua varian All New Honda City juga menawarkan standar keselamatan tertinggi di kelasnya lewat fitur-fitur keselamatan seperti struktur rangka bodi dengan teknologi G-Force Control Technology (G-CON) + ACETM, dan Dual Front SRS Airbag. Khusus pada All New Honda City tipe ES terdapat i- Side Airbags system dan Side Curtain Airbags untuk pengemudi dan penumpang.

Pretensioner Seatbelt With Load Limiter berfungsi menjaga tubuh tetap pada posisi serta mencegah tekanan berlebihan pada dada saat terjadi pengereman mendadak. ISOFIX dan Tether tersedia untuk mengunci kursi bayi pada bangku baris belakang.

All New Honda City juga telah dilengkapi berbagai fitur keselamatan aktif di antaranya sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) + Electronic Brake-force Distribution (EBD) + Brake Assist (BA), Vehicle Stability Assist (VSA) yang berfungsi mencegah gejala oversteer dan understeer, Hill Start Assist (HSA) yang membantu mencegah gerakan mundur sesaat ketika akan melaju kembali di tanjakan, serta Emergency Stop Signal (ESS) yang berfungsi secara otomatis menghidupkan lampu hazard ketika terjadi pengereman mendadak.

Fitur baru yaitu Brake Override System merupakan teknologi pengereman pintar yang mendeteksi saat pedal gas dan pedal rem terinjak bersamaan dan secara otomatis memprioritaskan pada fungsi pengereman sehingga kendaraan lebih mudah dikendalikan.

All New Honda City juga dirancang dengan struktur Pedestrian Protection untuk meminimalkan cedera pada pejalan kaki pada saat terjadi tabrakan. Sementara fitur keamanan All New Honda City meliputi Security Alarm, Immobilizer dan Smart Key. (ian)

Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.

Anda sedang membaca artikel tentang

Menguak Fitur Canggih All New Honda City

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2014/04/menguak-fitur-canggih-all-new-honda-city.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Menguak Fitur Canggih All New Honda City

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Menguak Fitur Canggih All New Honda City

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger