Mitsubishi Mirage Tangguh Melibas Banjir

Written By Unknown on Minggu, 22 Desember 2013 | 10.36

BANDUNG - Ada hal menarik selama berlangsungnya gathering komunitas mobil Indonesia Mirage Club (IMEC) yang berlangsung di Bandung, Jawa Barat. Kisah cukup seru diutarakan salah satu anggota IMEC Trijayanto yang berangkat langsung dari kota Sragen, Jawa Tengah.
 
Triyanto yang menghadiri acara gathering IMEC di Kota Kembang bersama isteri dan dua buah hatinya berangkat dari kampung halaman sejak Jumat subuh. Saat menempuh perjalanan dan memasuki kota Purworejo, pria yang mengendarai Mitsubishi Mirage GLX bertransmisi manual tersebut menghadapi permasalahan di tengah jalan.
 
Bersama pengendara lainnya,  Triyanto dihadang oleh banjir yang membuat perjalanan menuju Bandung menjadi terhambat. Namun dibekali tekad yang bulat untuk berkumpul dengan saudara pengguna Mirage dari berbagai kota, dirinya nekat menerjang banjir yang cukup tinggi tersebut.
 
"Awalnya ragu mau diteruskan (ke Bandung) atau balik lagi ke rumah, cuma istri bilang lanjutkan ya sudah Bismillah saja," kata Triyanto saat berbincang-bincang dengan Okezone serta jurnalis lainnya di pabrik pengolahan teh di Ciater, Subang, Jawa Barat.
 
Triyanto menjelaskan, saat itu ketinggian air mencapai 50 cm. Dirinya memperkirakan ketinggian air nyaris menutupi fender roda mobilnya. Hal itu diperkirakan lewat air yang tergenang hingga menyentuh bumper truk yang berada persis di depannya.
 
"Ketinggian air sampai nyentuh bumper truk di depan. Ya kira-kira sampai sini lah (menunjuk fender roda). Air saja sampai masuk kabin. Jadi pas saya injek pedal gas itu udah nyentuh air. Jadi air masuk sampai kabin belakang," urainya.
 
Lebih lanjut pria berperawakan mungil itu menuturkan dirinya harus berjibaku melawan banjir hingga jarak 4 kilometer dengan kondisi air merangsek ke ruang kabin. Dengan diliputi rasa was-was, dirinya menyusuri jalan secara perlahan hingga butuh waktu empat jam untuk dapat lolos dari kepungan air berwarna coklat itu.
 
"Deg-degan juga sih. Sekitar empat jam disitu dari jam 9 sampai jam 1 siang. Sampai tidak Sholat Jumat. Tapi Alhamdulillah bisa lolos juga, karena saya lihat ada beberapa mobil kecil yang lain mogok," katanya.
 
Sebagai informasi, Mirage hitam yang dimiliki Triyanto masih dalam kondisi standar. Mobil yang baru ia miliki selama enam bulan itu hanya mengalami perubahan pada ukuran roda yang kini menggunakan velg berdiameter 16 inci.
(zwr)


Anda sedang membaca artikel tentang

Mitsubishi Mirage Tangguh Melibas Banjir

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/12/mitsubishi-mirage-tangguh-melibas-banjir.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mitsubishi Mirage Tangguh Melibas Banjir

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mitsubishi Mirage Tangguh Melibas Banjir

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger