CALIFORNIA - Setelah Ford Crown Victoria pensiun sebagai mobil polisi di Silicon Valley, California, Amerika Serikat, beberapa produsen mobil AS berlomba-lomba agar bisa menjadi penerus mobil polisi di kota tersebut.
Tidak diduga, pabrikan yang berhasil memenangkan seragam polisi tersebut adalah pendatang baru, Tesla Model S. Model S adalah mobil listrik yang sedang mendapatkan perhatian yang cukup besar bagi dunia automotif.
Wali Kota Atherton, California, George Rodericks mengatakan, dirinya akan sangat menyambut hangat Tesla Model S dalam balutan seragam polisi. Sebagai informasi, mobil listrik ini menjadi mobil terlaris di kampung halamannya.
"Saya mungkin melihat Tesla Model S setiap hari. Atherton adalah 100 persen perumahan, kami tidak memiliki stasiun pengisian publik, kita bahkan tidak memiliki toko kelontong. Aku senang melihat Model S digunakan untuk mobil polisi Atherton," ujar Rodericks.
Sebagai informasi, Tesla Model S ini dirakit di Freemont, California sejak 2012. Tesla Model S telah rilis di AS pada musim panas tahun ini. Hebatnya, produksi Tesla tahun 2012 lalu telah habis terjual sampai di awal tahun 2013.
Dalam kabin Tesla Model S telah dilengkapi dengan kulit Nappa dengan aksen Alcantara, sedikit aksen karbon fiber juga terdapat di eksterior, suspensi model udara, dan masih banyak yang lainnya.
Tesla Model S ini memiliki dimensi panjang 4.976 mm, lebar 1.963 mm, dan tinggi 1.435 mm. Tesla Model S ini datang sebagai sedan pintu lima dengan sistem penggerak roda belakang.
(zwr)
Anda sedang membaca artikel tentang
Polisi AS Pakai Tesla Model S
Dengan url
http://automaklanic.blogspot.com/2013/11/polisi-as-pakai-tesla-model-s.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Polisi AS Pakai Tesla Model S
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar