New VW Golf7 Hybrid Bertenaga Besar

Written By Unknown on Minggu, 24 Februari 2013 | 17.36

BERLIN- Volkswagen tak lama lagi akan meluncurkan varian terbaru New VW Golf7 plug-in hybrid. Varian terbaru ini rencananya akan mulai dijual ke seluruh dunia mulai 2014 mendatang.

 
Seperti dilansir Inautonews, Golf7 plug-in hybrid ini dirancang dengan menggunakan platform MQB. Platform tersebut sama dengan varian lainnya yang dikembangkan VW Group.
 
New VW Golf7 juga mengadopsi drivetrain yang sama seperti Audi A3 e-tron. Artinya. Golf7 akan dipersenjatai dengan mesin bensin TFSi berkapasitas 1.4 L dan sebuah motor listrik.
 
Dengan mesin tersebut New VW Golf7 hybrid ini akan memuntahkan daya sebesar 148 tenaga kuda. Ada 100 tenaga kuda tambahan yang dihasilkan oleh motor listrik, dengan torsi maksimal sebesar 256 lb-ft.
 
VW Golf7 hybrid dapat berakselarasi dari 0 sampai 100 km/jam dalam waktu 7,6 detik. Detail lebih lanjut tentang Golf7 Hybrid ini akan diumumkan secara resmi mendekati peluncurannya.
(zwr)

Anda sedang membaca artikel tentang

New VW Golf7 Hybrid Bertenaga Besar

Dengan url

http://automaklanic.blogspot.com/2013/02/new-vw-golf7-hybrid-bertenaga-besar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

New VW Golf7 Hybrid Bertenaga Besar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

New VW Golf7 Hybrid Bertenaga Besar

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger